Thursday, January 27, 2011

Tips Untuk Mencegah Timbulnya Jerawat


Jerawat memang sering membuat penampilan kita kurang menarik dan kurang percaya diri. Jerawat merupakan kelainan kronis akibat meningkatnya aktivitas kelenjar minyak. Kelenjar ini menghasilkan zat berminyak yang disebut sebum.
Jika sebum atau sisa-sisa sel yang telah mati tersebut menyumbat pori-pori, lambat laun akan berubah menjadi zat yang berwarna putih, yang kemudian berubah lagi ,menjadi hitam dan tumbuhlah jerawat. Jerawat juga bisa disebabkan karena pola makan yang kurang baik, pemakaian kosmetik yang tidak cocok, kurangnya menjaga kebersihan dan lain-lain.

Untuk itu ada beberapa tips agar terhindar dari jerawat, yaitu :
  1. Bersihkan wajah sebelum tidur atau setelah selesai beraktifitas dengan pembersih wajah yang sesuai dengan jenis kulit.
  2. Jangan terlalu sering mencuci wajah dengan sabun, cucilah 2 kali sehari dengan sabun khusus wajah (facial soap) yang sesuai jenis kulit dan gunakanlah handuk bersih yang lembut saat mengeringkan wajah.
  3. Jagalah kebersihan tangan untuk menghindari menempelnya kuman maupun bakteri pada wajah. Jadi jangan memegang wajah dengan tangan kotor .
  4. Apabila jenis kulit wajah termasuk kulit berminyak atau berjerawat, pilihlah produk acne care yang mengandung bahan penyerap minyak sehingga dapat membantu mengurangi produksi minyak dan mempercepat pengeringan jerawat.
  5. Apabila jenis kulit wajah termasuk normal, kering atau sensitif, gunakan produk skin care yang lembut agar kulit tidak menjadi kering.
  6. Untuk aktifitas sehari-hari sebaiknya jangan menggunakan cosmetic yang berlebihan dan terlalu tebal sebab bisa menimbulkan penyumbatan pada pori-pori sehingga dapat memacu adanya jerawat.
  7. Hindari sinar matahari langsung. Sinar matahari dapat meningkatkan tumbuhnya jerawat atau menyebabkan noda pada wajah.
  8. Jaga pola makan sehari-hari. Hindari makanan yang berlemak dan pedas misalnya makanan yang mengandung kacang-kacangan, makanan bersantan, goreng-gorengan dan lain-lain.
  9. Jangan memakai peeling jika kulit wajah sedang berjerawat, apalagi saat meradang dan bernanah. Karena pemakaian peeling akan menyebabkan banyaknya jerawat dan membuat jerawat semakin meradang.
  10. Jangan memencet jerawat, selain akan menimbulkan infeksi serta bekas luka pada kulit, dapat pula menyebabkan kulit menjadi berlubang.
  11. Bila ingin memencet jerawat sendiri, caranya dengan membiarkan jerawat mengering, lalu kompres jerawat dengan air hangat dan pencetlah jerawat dengan cotton buds. Setelah itu oleskan obat jerawat  untuk mencegah berkembangnya bakteri penyebab timbulnya jerawat sekalgus untuk membantu penyembuhan sel-sel kulit yang rusak.
Semoga tips ini dapat membantu anda mengatasi masalah jerawat sehingga anda akan mempunyai kulit yang halus, sehat dan bebas dari jerawat.

*Artikel : http://muslimahkreatif-site.blogspot.com /berbagai sumber


No comments:

Post a Comment